9NeDh8uERosNqKvka8v3KqayvY0KFyzNtMxCk41H
Bookmark

Logo Unand (Universitas Andalas) Format PNG

Logo Universitas Andalas Format PNG


Universitas Andalas (Disingkat Unand) adalah perguruan tinggi negeri di Indonesia yang terletak di Kota Padang, Provinsi Sumatera Barat. Universitas Andalas terdiri dari lima belas fakultas dengan kampus utama di Limau Manis, dan tetdapat dua kampus lainnya di Payakumbuh, dan Dharmasraya.

Arti Logo Universitas Andalas

  • Tali sinar putih sejumlah 17 buah berasal dari sejarah kehidupan Negara Republik Indonesia 17 Agustus 1945 yang menyinari terus menerus dengan cahayanya atas kemerdekaan untuk kecerdasan dan kemakmuran bangsa.
  • Pohon beringin yang rindang dan kokoh mempunyai falsafah hidup cerdik cendikiawan berilmu dan berpengetahuan yang berintegritas, sebagai wadah pembimbing masyarakat dalam membina insan ilmiawan.
  • Lilin/dian di atas sebuah bejana terletak paling muka menunjukkan citacita manusia berjuang untuk pengembangan ilmu dan pengetahuan sesuai dengan norma-norma sosial budaya serta kepribadian bangsa Indonesia.
  • Frasa 'UNTUK KEDJAJAAN BANGSA' mengandung falsafah tentang tujuan dari Lembaga UNAND demi kejayaan bangsa Indonesia pada umumnya.
  • Warna kuning emas pada segi empat melingkar menunjukkan keagungan cita -cita bangsa pada norma-norma Indonesia;
  • Warna hijau tua pada beringin dan hijau tua pada tempat tegaknya beringin menunjukkan kematangan memimpin dan kekuatan tempat berpijak.
  • Warna merah api lilin/dian berarti semangat perjuangan dan pengabdian yang tak kunjung padam.
  • Warna putih pada pita menunjukkan keikhlasan cita-cita.
0

Posting Komentar