9NeDh8uERosNqKvka8v3KqayvY0KFyzNtMxCk41H
Bookmark

Perkembangan Islam di Negeri Gajah Putih THAILAND

Lalu Ahmad, Materi Belajar - Apakah kamu sedang mencari materi pembelajaran tentang Perkembangan Islam di Thailand? Jika iya, maka kamu sudah berada di situs yang tepat. Karena pada kali ini aku akan membagikan materinya secara jelas dan singkat yang Insya Allah bermanfaat bagi kita semua, Aamiin.

PERKEMBANGAN ISLAM DI THAILAND

Islam masuk di Thailand pada abad ke-10 masehi melalui Jazirah Arab. Penduduk setempat menerima ajaran baik tanpa paksaan. Kawasan Thailand yang banyak dihuni umat Islam adalah wilayah bagian Selatan yang berbatasan langsung dengan Malaysia.

Wilayah Pattani adalah salah satu wilayah Thailand yang pernah mengukir sejarah Gemilang kejayaan Islam. Pada abad ke-15, negeri ini menjadi sebuah negara Islam terbesar di Asia Tenggara dengan nama kerajaan Islam pattani Darussalam. Orang arab menyebutnya al-fathoni. Pattani jatuh ke tangan Thailand pada tahun 1785 setelah kerajaan Thailand mengirimkan intelijen untuk mencari rahasia kelemahan pattani. Karena sifat licik nya Thailand dapat meruntuhkan kekuasaan pattani.

Jumlah umat Islam di Thailand relatif kecil, berkisar 2%. Sumber lain mengatakan bahwa ada sekitar 10% dan jumlah penduduk Thailand. Namun dengan keadaan yang demikian mereka terus bertahan dan berusaha berdakwah. Namun dalam kondisi ekonomi yang tertinggal dari pengusaha Cina yang beragama Budha. Demikian pula dalam bidang politik, pemerintahan Thailand yang didominasi penganut Budha sangat meminggirkan umat muslim. Salah satu kebijakan pemerintahan Thailand yang merugikan kaum muslim adalah memerintahkan kepada umat Budha agar menyebar ke daerah selatan Thailand yang dihuni umat Islam.

Dalam presentasinya, penduduk muslim di Negeri gajah putih hanya sekitar 5,5% keseluruhan warga Thailand. Fakta kuantitatif tersebut menyebabkan mereka tersingkir secara sosial dan politik. Karena hal itu, muncullah gerakan pahlawan "Dar Al-Islam". Dar Al-Islam merupakan gerakan militan yang bertujuan untuk memisahkan diri dari belenggu ketidakadilan dari pemerintahan kerajaan Thailand.

Penutup

Nah itulah diatas materi pembelajaran Sejarah Kebudaya Islam tentang Perkembangan Islam Di Asia Tenggara, Khsususnya di Negeri Gajah Putih Thailand, Semoga bisa bermanfaat ya. Nanti kan perkembangan islam asia tenggara lainnya di laluahmad.com, akhir kata sampai jumpa di postingan materi belajar lainnya.